JAKARTA | Bakti sosial Polres Metro Jakarta Timur dengan membagikan paket sembako dan peralatan belajar seperti alat tulis kepada anak - anak di TPA Al Hidayah Rt 07/05 Kel. Balekambang Kec. Kramat jati, untuk meringankan beban ekonomi dan penyemangat anak-anak untuk belajar. Jumat sore (20/10/2023).
" Dalam bakti sosial ini kami memberikan sebanyak 100 paket sembako dan peralatan tulis untuk anak-anak di TPA Al Hidayah Balekambang," kata Kapolres Jakarta Timur, Kombes Pol Leonardus.
Leo menjelaskan, selain memberikan bantuan, kegiatan ini bertujuan untuk membina kedekatan anak dan masyarakat dengan petugas Kepolisian.
“Tentunya, kami hanya berusaha dengan kemampuan yang ada untuk membantu masyarakat. Selagi bisa berbagi, kita akan terus berusaha membantu masyarakat,”ujarnya.
Kapolres juga berharap beban perekonomian warga bisa diringankan dan semangat anak-anak untuk belajar terus bertumbuh.
"Semoga bantuan ini bisa dimanfaatkan baik untuk kebutuhan sehari-hari dan dipergunakan sebagaimana mestinya," katanya.
Wakil Camat Kramat jati, Diman, bersyukur dengan adanya pihak-pihak yang tetap peduli dan berbagi di tengah sulitnya ekonomi.
" Ia berharap, bakti sosial ini menjadi kegiatan rutin Polres Metro Jakarta Timur. Semakin banyak masyarakat terbantu, sehingga polisi memang hadir dalam memberikan pelayanan dan pengayoman serta perlindungan bagi masyarakat,”ucapnya.
Nampak hadir dalam bakti sosial Kabag SDM, Kasat Reskrim, Kasat Resnarkoba, Kasat Binmas, Wakasat Reskrim, Kasi Propam, Kasi Humas dan Kapolsek Kramatjati serta Danramil Kramatjati, Wakil Camat Kramatjati, Toga, Tomas dan perangkat RT RW setempat.
0 Komentar